logo

Marocco (SMADA Robotic Competition)

KIR (Kelompok Ilmiah Remaja) menyelenggarakan acara yang bertajuk Marocco (SMADA Robotic Competition) sebagai ajang belajar dan berkompetisi di bidang robotika, khususnya Line Follower yang merupakan materi Maroco kali ini. Bekerjasama dengan narasumber dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya (ITS), mereka yang terdiri dari 16 kelompok belajar mengenai robot line follower selama 2 hari, yaitu Jumat - Sabtu, 23 - 24 Januari 2015 dan terbagi menjadi 3 kelompok besar. Pada hari terakhir, setiap kelompok melombakan hasil karya mereka pada trek yang telah disediakan oleh panitia dan akan memperebutkan Juara 1, 2 dan 3 Maroco 2015.

Kegiatan yang diprakarsai oleh KIR ini mendapatkan apresiasi dari siswa maupun pihak sekolah karena robotika merupakan hal yang menarik dan bermanfaat untuk dipelajari. Diharapkan setelah kegiatan ini, kegiatan robotika SMADA dapat berkembang dan dapat menjadi juara pada ajang kompetisi Robotika tingkat Nasional.

SMA Negeri 2 Bondowoso | Jl. Letjend Suprapto 153 Bondowoso, Jawa Timur, Indonesia | Telp: 0332 421822, Fax: 0332 431730



supported and maintenanced by Pusat Sumber Belajar (PSB) SMA Negeri 2 Bondowoso | panjisetioutomo