logo

Kegiatan

Pengukuhan Kepala SMAN 2 Bondowoso 2018

IMG 20180124_132953-527x345

Rabu, 24 Januari 2018. Pengukuhan Kepala SMA Negeri 2 Bondowoso, Drs. Muhammad Subeki oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Kabupaten Bondowoso, Drs. H. Mahrus Syamsul, M.MPd. Acara ini dihadiri oleh seluruh dewan guru, komite, pengawas dan Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten Bondowoso.

Kegiatan ini adalah serah terima pimpinan SMA Negeri 2 Bondowoso yang telah dilantik beberapa hari yang lalu di Surabaya oleh Gubernur Provinsi Jawa Timur.

Semoga SMAN 2 Bondowoso menjadi lebih baik.

 

Pemilihan Ketua OSIS Periode 2017/2018

DSC 0636

Pemilihan ketua OSIS, Organisasi Siswa Intra Sekolah, dilakukan setiap tahun. Proses pemilihan ketua osis SMA Negeri 2 Bondowoso periode 2017-2018 dilaksanakan pada tanggal 11 Oktober 2017 di Lapangan Serbaguna sekolah. Semua calon ketua dan wakil ketua OSIS menyampaikan visi dan misinya. Kegiatan ini berlangsung menarik, karena kegiatan ini juga merupakan simulasi Pemilihan Umum yang terjadi di Indonesia. Seluruh perangkat yang terlibat juga sama dengan Pemilu di Indonesia. Berikut beberapa gambar yang diambil saat penyampaian visi misi Ketua OSIS.

Baca Selanjutnya: Pemilihan Ketua OSIS Periode 2017/2018

   

Malam Gelar Seni SMADA (Magenda) VIII

MAGENDA (Malam Gelar Seni SMADA) ini digelar oleh SMAN 2 Bondowoso setiap 2 tahun sekali, sekaligus memperingati DIES NATALIES SMA Negeri 2 Bondowoso. Kini, MAGENDA telah memasuki tahun yang ke-8. Untuk tahun ini, mengusung tema Carnival dengan judul "Beragam Karya Terlukis Dalam Pesona Kemegahan Carnival Dunia". Di dalamnya terdapat banyak sekali bakat seni yang ditampilkan oleh seluruh siswa SMA Negeri 2 Bondowoso. 

 magendaviidraft

MAGENDA VIII diawali dengan opening beberapa bakat seni siswa SMA Negeri 2 Bondowoso dalam sebuah rangkaian drama. Bintang tamu MAGENDA VII ialah Bravesboy, band dari Jogjakarta dan DJ Seyan.

Acara yang berlangsung pada Jumat, 15 September 2017 ini berlangsung sangat meriah, terdapat beberapa venue yakni makanan, games, merchandise, dan venue utama yakni panggung pertunjukan.

   

Kegiatan memperingati Hari Raya Idul Adha 1438H

Pagi yang cerah pada Jumat, 1 September 2017, di lapangan serbaguna SMAN 2 Bondowoso dilaksanakan kegiatan Sholat Iedul Adha berjamaah yang dihadiri oleh seluruh siswa dan guru SMAN 2 Bondowoso, serta masyarakat sekitar. Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun.

 WhatsApp Image 2017-09-01 at 7.07.32 AM

Baca Selanjutnya: Kegiatan memperingati Hari Raya Idul Adha 1438H

   

Kegiatan Bakti Sosial SMAN 2 ke Masyarakat

SMAN 2 Bondowoso bersama guru dan siswa siswinya melakukan kegiatan kemasyarakatan berupa bakti sosial yang diwujudkan dengan penyerahan alat kebersihan dan kerja bakti bersama masyarakat untuk membersihkan Masjid dan Musholla. Kegiatan ini dilakukan bersamaan di 3 tempat yakni di desa Pejaten, desa Sukowiryo, dan desa Kalianyar Kabupaten Bondowoso pada hari Minggu, 27 Agustus 2017.

IMG-20170828-WA0007

Baca Selanjutnya: Kegiatan Bakti Sosial SMAN 2 ke Masyarakat

   

Halaman 17 dari 24

SMA Negeri 2 Bondowoso | Jl. Letjend Suprapto 153 Bondowoso, Jawa Timur, Indonesia | Telp: 0332 421822, Fax: 0332 431730



supported and maintenanced by Pusat Sumber Belajar (PSB) SMA Negeri 2 Bondowoso | panjisetioutomo